Penjelasan Lengkap tentang Web Server
FotoL pexels.com

Penjelasan Lengkap tentang Web Server

Ketika Anda berencana memulai situs web baru, Anda memerlukan platform hosting yang akan memberikan ruang penyimpanan di internet. Penyedia layanan web hosting menyimpan file situs web Anda di server dan menghubungkannya ke jaringan yang lebih besar.

Jaringan yang dimaksud adalah World Wide Web yang bisa menyajikan website Anda kepada khalayak yang lebih luas. Untuk memahami web server dengan baik, simak keseluruhan penjelasan berikut ini.

Apa Itu Web Server?

Foto: pexels.com

Secara garis besar, web server bisa diartikan sebagai software yang berfungsi menampilkan halaman website seperti yang Anda minta. Software ini berjalan di website dan menyimpan file web misalnya dokumen dari HTML, gambar, stylesheet CSS, dan file JavaScript.

Contohnya seperti server HTTP yang merupakan perangkat lunak penerjemah URL (alamat web) dan HTTP (protokol yang digunakan browser Anda untuk melihat halaman web). Anda dapat mengaksesnya melalui nama domain dari situs web yang meng-hosting website.

Ketika Anda memasukkan alamat ke browser internet, maka browser mengirimkan permintaan untuk melihat halaman web yang diinginkan. Server web adalah program atau mesin yang merespons permintaan itu.

Baca Juga: 5 Lokasi Data Center di Indonesia

Alat-Alat yang Dibutuhkan

Foto: pexels.com

Situs web terdiri dari kompilasi file digital yang ditafsirkan oleh browser dan ditampilkan pada layar perangkat Anda. Agar dapat diakses oleh siapa saja, file situs perlu disimpan di suatu tempat. Lebih tepatnya, file itu disimpan pada komputer yang terhubung ke internet selama 24 jam sehari.

Komputer ini dikenal sebagai server web. Server memiliki komponen internal yang mirip dengan yang ditemukan pada komputer pribadi, seperti HD, RAM, motherboard, dll. Namun, arsitekturnya dioptimalkan untuk tugas menjadi server.

Sama seperti di komputer pribadi, web server juga memiliki sistem operasi dan beberapa program dapat di-install di dalamnya. Ini termasuk program khusus untuk melakukan tugas tertentu, seperti mengirim halaman dari situs web melalui internet, mengirim dan menerima email, menyimpan dan mengirim file, dan banyak lagi.

Baca Juga: Mengapa Perusahaan Harus Menggunakan Data Center?

Bagaimana Cara Kerjanya?

Foto: pexels.com

Setelah mengetahui alamat IP, browser akan membuat saluran koneksi dengan server untuk meminta file yang di-host melalui HTTP. Server menerjemahkan permintaan dan memetakan jalur virtual ke sumber.

Jika telah ditemukan, file akan dikirim kembali beserta dengan informasi penting lainnya, seperti waktu modifikasi terakhir dan jenis MIME ke browser. Jenis MIME membantu browser memutuskan bagaimana menampilkan dokumen yang diterima.

Sebagai contoh, jika file tersebut berbentuk HTML, maka browser harus menampilkannya dalam bentuk teks melalui HTTP. Jika file tidak ditemukan, maka akan muncul respons 404 di browser Anda.

Contoh Populer dari Web Server

Source: fastwebhost.in

Ketika bisnis online Anda tumbuh, kebutuhan terhadap web hosting akan meningkat dan menjadi lebih kompleks. Ada beberapa jenis web server yang tersedia di pasaran, di antaranya perangkat lunak gratis dan berbayar.

Menurut data W3 Techs pada Juli 2017, Apache adalah web hosting terbanyak yang digunakan sebanyak 49% dari semua situs di internet, diikuti oleh Nginx yang hadir di 34% situs, dan IIS yang hadir di 11% situs.

Setelah memahami pengertian, fungsi dan cara kerjanya, berikut adalah beberapa contoh web server populer yang bisa digunakan untuk meng-hosting website Anda, di antaranya:

  • Apache
  • IIS (Internet Information Services)
  • Nginx
  • Lighttpd
  • MonkeyServer

Setiap provider tentu memiliki perbedaan layanan. Namun, penting diingat bahwa semuanya digunakan untuk tujuan yang sama, yaitu untuk menampilkan konten berdasarkan permintaan HTTP.

Baca Juga: 6 Web Server Terbaik Tahun 2020

Tanpa web server, internet tidak akan bisa berjalan dengan baik. Industri web hosting hanya digunakan untuk menyewakan server mereka, memberikan kesempatan bagi tiap pemilik bisnis untuk menggunakan server berteknologi tinggi yang memungkinkan untuk memperluas jangkauan mereka ke seluruh dunia.

Sudah siap memilih provider yang tepat bagi bisnis Anda? Hubungi OpenCloud sebagai konsultan IT terpercaya bagi Anda.

Sumber:

  • https://aprelium.com/data/doc/2/abyssws-linux-doc-html/howdowswork.html
  • https://www.webdevelopersnotes.com/what-is-web-server
  • https://www.geeksforgeeks.org/web-servers-work/
  • https://www.milesweb.com/blog/hosting/web-server-function/

(AN)