Banyak orang memulai hidup sehat dengan menjadikan dirinya sebagai seorang vegan atau vegetarian. Beberapa orang menganggap gaya hidup ini cocok untuk diet karena makanan yang dikonsumsi cenderung rendah lemak jenuh dan kolesterol serta tinggi vitamin, mineral, serat, dan senyawa yang sehat. Sebenarnya apa perbedaan vegetarian dan vegan?
Vegan dan vegetarian menghindari makanan yang mengandung daging hewan karena dianggap berisiko menyebabkan penyakit. Selain itu juga ada alasan lainnya memilih menjadi vegetarian dan vegan, misalnya alasan lingkungan, keyakinan, dan lain-lain.
Meski istilahnya sering dipergunakan bergantian, sebenarnya vegetarian dan vegan berbeda, lho. Lalu dimana letak perbedaan vegetarian dan vegan? Yuk, kita simak pembahasan di bawah ini!
Baca juga: 5 Fakta Sumpah Pemuda
1. Vegetarian
Foto: Freepik.com
Vegetarian adalah orang yang tidak memakan daging sapi, ayam, ikan, kerang, dan lainnya yang berasal dari hewan. Meskipun begitu, seorang vegetarian masih mau mengonsumsi susu dan telur sesuai dengan kebutuhan diet yang diperlukan.
Seorang vegetarian memilih banyak mengonsumsi buah-buahan, sayuran, biji-bijian dan konsumsi kacang-kacangan dalam memenuhi kebutuhan nutrisi diĀ dalam tubuh.
Tipe-Tipe Vegetarian
Ternyata definisi vegetarian bukan hanya seseorang yang tidak mengonsumsi daging saja, tapi ada juga tipe-tipe vegetarian, seperti:
- Lacto ovo vegetarian: menerapkan pola makan yang menghindari daging tapi masih mengonsumsi susu dan telur.
- Ovo vegetarian: mengonsumsi telur tetapi tidak memakan daging dan susu maupun olahan susunya.
- Demi vegetarian: tipe satu ini agak unik yaitu tidak memakan daging merah tetapi masih mengonsumsi daging unggas dan ikan.
- Semi vegetarian: tipe vegetarian yang terakhir ini menjalankan diet vegetarian tidak sepenuhnya, hanya paruh waktu. Umumnya, orang pada tipe ini masih mengonsumsi telur dan produk susu tapi membatasi konsumsi daging, unggas, dan ikan.
Baca juga: Tips Menurunkan Berat Badan Saat WFH
2. Vegan
Foto: Freepik.com
Seorang vegan memiliki pola konsumsi yang menghindari segala jenis kandungan hewani dengan sangat ketat, termasuk segala jenis olahan yang berasal dari hewan seperti susu, telur, gelatin, madu, dan beberapa bentuk vitamin D3.
Tipe-Tipe Vegan
Sama halnya seperti vegetarian, seseorang yang menganut pola makan vegan juga memiliki tipenya tersendiri seperti:
- Vegan etis: Tipe ini memiliki populasi terbanyak di dunia. Bagaimana tidak, seseorang yang sangat mencintai hewan akan memilih hidup menjadi seorang vegan karena mengedepankan perhatian mereka terhadap lingkungan dan hewan. Seorang vegan yang beretika tidak akan mengonsumsi produk seperti susu, telur, keju, madu dan produk yang mengandung olahan maupun turunan hewani lainnya. Bahkan merekapun menghindari segala jenis barang yang dibuat dengan bahan kulit binatang maupun bagian dari binatang.
- Vegan berbasis tumbuhan: Makanan yang dikonsumsi oleh vegan tipe ini hanya bahan makanan nabati yang tumbuh dari tanah.
- Vegan mentah: Tipe vegan yang terakhir ini tidak mau mengonsumsi produk hasil hewan maupun makanan yang dimasak diatas suhu 46 derajat celcius. Mereka percaya makanan yang dimasak di atas 46 derajat celcius akan kehilangan nutrisi dan enzimnya.
Baca juga: 6 Tips Olahraga di Masa Pandemi
Itulah sedikit penjelasan mengenai kesamaan dan perbedaan vegetarian dan vegan yang mungkin bisa menambah wawasan Anda. Menjadi vegetarian, vegan, atau tidak, silakan memilih pola dan gaya hidupmu sendiri. Apapun pola makan yang kamu jalani, olahraga, tidur yang cukup, dan pengelolaan stres yang baik bisa menjadi kunci hidup sehat.
Simak artikel menarik lainnya di Blog OpenCloud, ya!
Sumber:
- https://hellosehat.com/nutrisi/fakta-gizi/perbedaan-vegan-dan-vegetarian/#:~:text=Lacto%20vegetarian%3A%20Vegetarian%20yang%20menghindari,makanan%20yang%20berasal%20dari%20hewan.
- https://www.alodokter.com/kenali-perbedaan-vegan-dan-vegetarian
- https://travel.kompas.com/read/2019/10/01/190000127/vegan-dan-vegetarian-itu-berbeda-yuk-cari-tahu-bedanya?page=all
- https://www.popmama.com/life/health/nisrina-danti/perbedaan-vegan-dan-vegetarian
Foto utama: Freepik.com